![]() |
| Tebing Sungai Longsor di Desa Clapar, Madukara Terancam Ancam Pemukiman Warga. /Foto.dok/Khusnen/cakrainvestigasi.com/ |
BANJARNEGARA, Cakrainvestigasi.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Banjarnegara pada Kamis (31/10/2025) mengakibatkan tanah longsor di Desa Clapar, Kecamatan Madukara. Longsor terjadi di RT 04 RW 01 dan berdampak pada tebing sungai dengan ketinggian sekitar 12 meter dan panjang kurang lebih 15 meter.
Material longsor membawa sebagian tanaman milik warga yang berada di sekitar lokasi kejadian. Warga khawatir longsor susulan bisa terjadi, mengingat curah hujan masih tinggi setiap hari.
Baca juga : Meski Diguyur Hujan, Pekerjaan Peningkatan Jalan Genitem–Klaci Ditargetkan Selesai Tepat Waktu
Kepala Desa Clapar menyampaikan bahwa longsor ini berpotensi mengancam infrastruktur dan permukiman di sekitar lokasi.
“Infrastruktur jembatan jalan desa dengan lebar sekitar 3 meter dan panjang 6 meter terancam. Begitu juga jalan desa yang sudah beraspal bisa terdampak bila tidak segera ditangani. Bahkan ada sekitar 10 rumah warga yang berisiko terkena longsor susulan,” ujarnya saat ditemui awak media
Pihak pemerintah desa berharap agar dinas terkait segera turun tangan untuk melakukan penanganan darurat guna mencegah kerusakan yang lebih luas.
Dari pantauan tim Cakrainvestigasi.com, kondisi di lokasi saat ini masih rawan. Warga setempat terus berjaga-jaga terutama saat hujan turun deras, khawatir terjadi longsor susulan.
Semoga kejadian ini segera mendapat perhatian dan tindak lanjut dari pihak terkait untuk menghindari kerugian yang lebih besar.
(Reporter: Khusnen)

Social Header
Berita