![]() |
| Keributan Pengendara Motor dan Warga Karanggayam Terjadi di Piyungan. /Foto.dok/HMS.cakrainvestigasi.com/ |
BANTUL,Cakrainvestigasi.com — Kesalahpahaman antara pengendara sepeda motor dan warga Karanggayam berujung keributan di Jalan Sitimulyo–Segoroyoso, depan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Madani, Piyungan, Bantul, Kamis (1/1/2026) sekitar pukul 00.15 WIB.
Keributan bermula saat sekitar lima pengendara motor diduga memprovokasi warga yang sedang berkumpul usai perayaan Tahun Baru di Tugu Karanggayam. Warga kemudian mengejar hingga ke lokasi kejadian, namun mendapati rombongan pengendara motor berjumlah sekitar 25 orang sehingga bentrokan tak terhindarkan.
Baca juga : Polsek Mergangsan Ungkap Kasus Dugaan Peredaran Uang Palsu di Pasar Prawirotaman |
Merasa kalah jumlah, warga meminta bantuan warga sekitar hingga rombongan pengendara motor membubarkan diri dan melarikan diri. Dua sepeda motor tertinggal dan diamankan warga, yakni Honda Scoopy AB 3418 XL dan AB 4943 JR.
Akibat kejadian tersebut, dua orang mengalami luka ringan. Warga sempat bersiaga hingga pukul 03.00 WIB dan membubarkan diri setelah mendapat imbauan dari personel gabungan Polres Bantul dan Polsek Piyungan. Situasi dilaporkan kondusif. ( Pay ).

Social Header
Berita