Gunungkidul (cakrainvestigasi.com) - Selesai dibangun rumah Karyadi warga Kalurahan Sidorejo, Tepus oleh SAR DIY Distrik Bantul kini saatnya serah terima kunci. Rabu (8/5/2024).
Acara serah terima kunci rumah tersebut disampaikan oleh Wakapolres Gunungkidul Kompol Sumanto,SH, bersama dengan PJU Polres Gunungkidul, Kapolsek Tepus, Kasiops SAR DIY, perangkat desa serta seluruh tim yang terlibat dalam program bedah rumah.
Polres Gunungkidul mengapresiasi dan mendukung kegiatan bakti sosial bedah rumah yang dilakukan oleh SAR DIY distrik bantul di wilayah Kapanewon Tepus, Gunungkidul.
Wakapolres Gunungkidul dalam Perayaannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada SAR DIY DIstrik Bantul yang telah melakukan bedah rumah milik Kardi warga Kalurahan Sidoharjo,Tepas.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah melaksanakan program bedah rumah ini, semoga ini menjadi tempat yang nyaman dan membawa berkah bagi keluarga penerima program dan harapan kami semoga kedepannya kita semua dapat menjaga kebersamaan dan semangat untuk saling tolong menolong, bersinergi dalam hal kebaikan yang berguna bagi sesama," ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut Wakapolres Gunungkidul juga menyerahkan bantuan untuk sarana air bersih dari Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri,SIK,.
“Dengan harapan selain menjadi rumah yang layak huni juga bisa menjadi rumah yang sehat, aman dan nyaman bagi keluarga bapak Karyadi,” pungkas Wakapolres. (Pm )
Social Header