( Sertijab Bupati Dan Wakil Bupati Klaten )
KLATEN, Cakrainvestigasi.com | Pemerintah Kabupaten Klaten menggelar serahterima jabatan (Sertijab) Bupati/wakil Bupati Klaten terpilih. Acara digelar di Gedung Graha Bung Karno hari ini, Senin (03/03).
Selain dihadiri oleh mantan Bupati/Wakil Bupati Klaten, Sri Mulyani dan Yoga Hardaya juga dihadiri oleh seluruh forkopimda, seluruh OPD, Kepala Desa se Kabupaten Klaten, seluruh Forkopimcam se kabupaten Klaten, seluruh pimpinan partai dan perwakilan elemen masyarakat se kabupaten Klaten dan juga tamu undangan lainnya hadir dalam acara Sertijab hari ini.
Mantan Bupati Klaten masa jabatan 2021-2025 Hj Sri Mulyani dalam sambutannya mengucapkan terimakasih dan selamat menunaikan ibadah puasa serta selamat atas dilantiknya Bupati/Wakil Bupati Klaten terpilih Hamenang Wajar Ismoyo dan Benny Indra Ardianto.
"Saya ucapkan selamat kepada mas Hamenang dan mas Benny yang telah dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Klaten. Saya telah menunaikan tugas sebagai Bupati Klaten selama dua periode, saya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membersamai,
"Semua ini saya persembahkan untuk seluruh masyarakat Klaten dan saya mohon maaf jika ada kekurangan selama saya menjabat. Saya yakin mas Hamenang dan mas Benny akan mampu melanjutkan pembangunan Kabupaten Klaten menjadi lebih baik dan semakin maju,serta masyarakatnya semakin sejahtera," jelasnya.
Sri Mulyani juga berpesan kepada Hamenang dan Benny agar bisa membawa masyarakat. Klaten semakin maju, semakin sejahtera dan lebih baik, sehingga Klaten menjadi semakin keren.
Sementara itu Bupati Klaten yang baru, Hamenang Wajar Ismoyo dalam sambutannya juga turut mengucapkan syukur dan terimakasih kepada seluruh masyarakat Klaten yang selama ini juga turut membersamai dari awal hingga resmi dilantik.
"Hari ini menjadi saat yang bersejarah bagi kami, Alhamdulillah pada akhirnya kami resmi dilantik oleh bapak presiden menjadi Bupati dan wakil Bupati kabupaten Klaten. Tentunya ini berkat dukungan doa dan kerjasama dari bapak/ibu semua serta seluruh masyarakat Klaten," katanya.
"Sebagai abdi negara, tentu saya dan mas Benny harus siap mengabdikan diri. InshaAllah kami yakin akan mampu meneruskan para senior kami untuk membangun kabupaten Klaten lebih maju, sejahtera dan lebih baik lagi. Tantangan kami saat ini adanya efisiensi anggaran dari pemerintah pusat. Tetapi kami tetap optimis ditengah keadaan ini, kami tetap bisa menjalankan program-program kerja kami sesuai dengan misi visi kami kedepan untuk Klaten lebih maju, sejahtera, lebih baik dan berkelanjutan," jelasnya.
Hamenang menekankan kedisplinan pada setiap pejabat publik agar bersama-bersama untuk membuka mata, hati dan telinga dalam rangka merespon cepat keluh kesah masyarakat dan kemudian bisa hadir untuk memberikan solusi terhadap keluh kesah mereka. Dan Klaten Tidak boleh kalah dengan daerah lain, pungkas Hamenang. ( Pay ).
Social Header