Berita

Breaking News

Lanal Yogyakarta Peringati Hari Dharma Samudera 2026

Doa Bersama Peringati Hari Dharma Samudera 2026./foto.dok.lanal/


YOGYAKARTA,Cakrainvestigasi.com  — Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Yogyakarta memperingati Hari Dharma Samudera Tahun 2026 dengan menggelar upacara di Lapangan Apel Markas Komando (Mako) Lanal Yogyakarta, Kamis (15/1/2026).

Upacara peringatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Lanal Yogyakarta, Kolonel Marinir Hafied Indarwan, S.E., dengan mengusung tema “Kobarkan Semangat Pertempuran Prajurit Jalasena yang Tangguh, Profesional, dan Modern.”

Dalam sambutannya, Danlanal Yogyakarta menegaskan bahwa peringatan Hari Dharma Samudera bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan momentum penting untuk melakukan kontemplasi dan refleksi diri bagi seluruh prajurit TNI Angkatan Laut.

“Peringatan Hari Dharma Samudera harus menjadi sarana untuk meneladani nilai-nilai dan semangat juang yang telah ditunjukkan oleh para pahlawan samudera,” ujar Kolonel Marinir Hafied Indarwan.

Baca juga : Danrem 072/Pamungkas Hadiri Apel Hari Desa Nasional 2026 di Tebing Breksi |
 

Ia juga menekankan pentingnya menjaga dan mengamalkan sikap kesatria, rela berkorban, pantang menyerah, serta patriotisme tanpa batas yang menjadi jati diri prajurit matra laut.

Melalui peringatan ini, diharapkan seluruh prajurit Lanal Yogyakarta semakin memperkokoh semangat pengabdian, profesionalisme, dan loyalitas dalam menjaga kedaulatan serta keutuhan wilayah laut Negara Kesatuan Republik Indonesia. ( Pay  )

© Copyright 2024 - CAKRAINVESTIGASI.COM